Forum ini digunakan sebagai sarana ruang kolaborasi (secara asinkronus) antara Mahasiswa, Dosen, dan Guru Pamong pada kegiatan Praktek Pembelajaran Terbimbing PPL I.
Silakan diskusikan, kesulitan, hambatan, tantangan dan solusi dalam mengatasi tantangan pada saat Praktek Pembelajaran Terbimbiing Siklus 3.
Berbagi praktek baik Praktek Pembelajaran Terbimbing ini sangat bermanfaat dalam proses konstruksi pengetahuan dan pengalaman saat persiapan PPL I.
Selamat Berdiskusi.
Adapun kesulitan, hambatan, dan tantangan yang kami hadapi pada saat Praktik Pembelajaran Terbimbing Siklus 3 yakni keterbatasan materi pada Matematika Tingkat Lanjut Kelas XI. Pada semester 1, hanya ada 2 materi yang dibahas yakni polinomial dan matriks. Keterbatasan materi menyebabkan kami bersama guru pamong mengalami kesulitan dalam pembagian materi untuk praktik pembelajaran terbimbing. Akan tetapi, hal tersebut dapat teratasi dengan baik setelah melalui koordinasi dengan guru pamong. Selain itu, guru pamong juga banyak membantu dalam pengisian beberapa jam pelajaran agar mahasiswa tetap mendapat bagian materi untuk disampaikan. Sehingga Kegiatan Praktik Pembelajaran Terbimbing tetap dapat terlaksana sebagaimana mestinya, meskipun pelaksanaan praktik dilakukan lebih awal dari jadwal yang ditentukan. Hal ini dikarenakan pada akhir november, para peserta didik telah terjadwal mengikuti kegiatan Penilaian Akhir Semester.
Belum ada tanggapan untuk "PPG Prajabatan Praktik Pengalaman Lapangan 1 PPL1 topik 4 Ruang Kolaborasi - Praktek Pembelajaran Terbimbing Siklus 3"
Post a Comment