Sekarang cobalah untuk mengintegrasikan muatan budaya yang sesuai dengan latar belakang budaya peserta didik di sekolah tempat Anda melaksanakan PPL II ke dalam rancangan pembelajaran. Lengkapilah tabel berikut ini!
Kompetensi/Capaian Pembelajaran:
|
Muatan Budaya:
|
Tujuan Pembelajaran:
|
Kompetensi/Capaian Pembelajaran:
Pada akhir fase F, peserta didik dapat menyelesaikan masalah terkait polinomial, melakukan operasi aljabar pada matriks dan menerapkannya dalam transformasi geometri. Mereka dapat menyatakan vektor pada bidang datar, melakukan operasi aljabar pada vektor dan menggunakan-nya pada pembuktian geometris. Mereka dapat mengenal berbagai fungsi dan menggunakannya untuk memodelkan fenomena, serta menyatakan sifat-sifat geometri dengan persamaan pada sistem koordinat. Mereka dapat mengevaluasi hasil keputusan dengan menggunakan distribusi peluang dengan menghitung nilai yang diharapkan, dan juga dapat menerapkan konsep dasar kalkulus di dalam konteks pemecahan masalah aplikasi dalam berbagai bidang.
Muatan Budaya:
1. Menggunakan budaya bagunan candi yang ada di Jawa Timur sebagai literasi pada asesmen formatif (LKPD)
2. Menggunakan perjalanan yang ditempuh menuju candi yang ada di Jawa Timur sebagai permasalahan kontekstual yang ada pada asesmen formatif (LKPD)
Tujuan Pembelajaran:
1. Melalui pendekatan Culturally Responsive Teaching dengan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dan metode diskusi, peserta didik mampu menyelesaiakan hasil kali skalar dua vektor dengan tepat.
2. Melalui pendekatan Culturally Responsive Teaching dengan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dan metode diskusi, peserta didik mampu menyelesaiakan permasalahan kontekstual mengenai hasil kali skalar dua vektor dengan tepat.
Belum ada tanggapan untuk "PPG Prajabatan Prinsip dan Pengajaran dan Asesmen 2 Topik 3 02.02.b.3-T3-2-b Eksplorasi Konsep (3)"
Post a Comment